Senin, 17 Oktober 2011

Butterfly Cookies

Beberapa waktu yang lalu aku beli cetakan kupu-kupu besar di toko Ani. Pengeeeennn banget bikin cookies besar ini tapi belum ada waktu yang pas banget. Akhirnya kesampaian juga nih bikin kukis besar ini. Tantangannya tentu berbeda dengan membuat kukis yang kecil-kecil. Kalo tidak rapih pasti kukis-kukis besar ini lebih mencolok. Untuk itu harus dobel hati-hati membuatnya. Kebetulan aku coba pakai butter wysmand seperti membuat nastar, hanya saja adonannya disesuaikan dengan resep kue tulang yang sudah sering beredar di website ncc. Aku sendiri juga sudah pernah posting resep kukis hias ini kok.

Alhamdulillah kukis ini dibawa ke Malang oleh mbak-ku dan menuai pujian. Katanya kuenya enak sekali, beda dengan kukis2 lainnya. Senang rasanya bisa memberikan oleh-oleh kepada keponakan2 di Malang.

Berikut ini penampakan kukis kupu-kupunya. Sekalian Nigel ikut mejeng, saking senangnya melihat kukis yang sebesar2 itu.....


Tidak ada komentar:

Posting Komentar